Menpora RI Zainudin Amali Resmi Buka Bank Mandiri 24th Anniversary Golf Tournament di Jakarta

JAKARTA, BKP – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali secara resmi membuka Bank Mandiri 24th Anniversary Golf Tournament. Pembukaan ditandai dengan pemukulan bola asap oleh Menpora Amali.Turnamen golf tersebut berlangsung di Pondok Indah Golf, Jakarta, Sabtu (19/11). Ikut melakukan pemukulan bola asap bersama Menpora Amali yakni Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk Darmawan Junaidi.

“Peserta turnamen golf pada Bank Mandiri Anniversary yang ke-24 ini diikuti 152 golfer. Mereka yang mengikuti turnamen adalah 80 persennya nasabah, dan sisanya adalah internal dari Bank Mandiri yang terdiri dari direksi dan sebagainya,” kata Senior Vice President Commercial Banking Bank Mandiri, M Abi Kustomi saat ditemui di lokasi.

Abi yang juga sebagai ketua panitia dalam turnamen ini menyebut, seluruh peserta sangat antusias mengikuti turnamen pada seri ketiga yang berlangsung di Jakarta. Dia berharap turnamen selanjutnya bisa berlangsung lebih baik lagi.

“Jadi hari ini merupakan rangkaian golf turnamen Bank Mandiri. Ini merupakan series ketiga setelah sebelumnya di Bandung, Batam. Kemudian rencananya akan dilanjutkan di Surabaya dan Bali,” ujar Abi.

Lebih lanjut, Abi berharap pihaknya bisa terus melakukan kolaborasi dengan nasabah-nasabahnya. Turnamen golf ini, bilang dia juga sebagai ajang silaturahmi dan berolahraga demi menjaga kebugaran tubuh.

“Ya turnamen ini kan juga sekalian untuk kita mendekatkan diri ke nasabah-nasabah kita. Sehingga kita bisa terus mendukung dan melakukan kerja sama,” jelas Abi.

Berita Terkini