
Bandung – Terletak di Kompleks Trans Studio Bandung yang terintegrasi, The Trans Luxury Hotel Bandung menawarkan kamar-kamar modern dengan iPod dock.
Hotel ini memiliki kolam renang luar ruangan, pusat spa, dan pusat kebugaran 24 jam. Wi-Fi tersedia gratis di seluruh area hotel. Trans Luxury Hotel dapat dicapai dalam 30 menit berkendara dari Bandara Internasional Husein Sastranegara. Gunung Berapi Tangkuban Perahu dapat dicapai dengan berkendara selama 1 jam.
Setiap kamar memiliki TV satelit layar datar dan fasilitas membuat teh/kopi. Perlengkapan mandi gratis dan pengering rambut juga disediakan.
Tersedia pula area tempat duduk yang luas dengan sofa. Anda dapat berolahraga di pusat kebugaran atau menikmati layanan pijat untuk melepas lelah.

Hotel juga ini memiliki meja pramutamu untuk membantu segala permintaan Anda. Layanan laundry dan menyetrika juga tersedia. Layanan antar-jemput bandara dapat diatur dengan biaya tambahan. Aneka hidangan khas Asia dan Barat disajikan di restoran hotel. Hotel ini juga memiliki restoran yang menyuguhkan aneka hidangan internasional.
Banyak orang yang datang dan menginap di Hotel ini, namun dibalik kemewahan dan fasilitas yang serba ada, Hotel ini memiliki tanggapan baik dan kurang baik dari orang-orang yang pernah berkunjung dan menggunakan fasilitas serta jasa dari hotel tersebut.
Adapun dari mereka yang berkomentar atau komplain mengenai pengalaman serta kesan yang baik dan kurang baik. Seperti dikutip dari laman website https://www.google.com/travel, sebagai berikut :
Komentar atau komplain mengenai pengalaman serta kesan yang baik
- Dari tulisan akun Khansa Kanaka ; “Terbaik.. saya sampai hotel sebelum jam checkin dan kondisi anak saya sakit.. lalu receptionist membantu mencarikan dokter (memang di trans tdp klinik) kemudian datang suster dan konsultasi via dokter (krn dokternya kebetulan blm dtg) lalu diresepkan obat untuk anak saya (walau pastinya obatnya ada cost, sudah seharusnya).. datang lagi duty managernya (saya lupa namanya, perempuan, org yg sangat ramah) menawarkan minuman dan free..
Dan kami dibantu untuk early checkin, saya katakan any cost akan saya bayar krn urgent anak saya butuh istirahat..
Rupanya semuanya malah dikasih free oleh pihak hotel (utk service early checkinnya benar2 free)
Ini hotel benar2 saya rasakan care terhadap kesehatan kita, bukan hanya kamar yang sangat clean serta hygiene terjaga banget, tapi juga care terhadap kesehatan kita dengan service yang terbaik..
Kalau fasilitas tentu bagus, kamar luas dll, tentu bs dilihat dari foto2 yang beredar, sama bagusnya dengan Trans yang di Bali, bedanya kalau di Bali ada jacuzzinya? Tapi overall bagus banget semuanya.. kolamnya, makanan, semua bagus..
Oya satu lagi, saya booking menggunakan Trans Hotel Group, surprise banget ternyata dapat kupon makan senilai 500rb di skylinenya di lt 18 kalau tdk salah.. (na lh promo ini saya gtw sampe kapan) recommended banget..
Terima kasih Trans”. - Tulisan Akun Lovely Awien : “Proses check-in berjalan dengan smooth dan kami langsung diberi kunci kamar (jam 14). Kamar premier sendiri lumayan luas, bisa untuk 4 org, minibar free dan diberi kukis, saya memang ga request apapun, booking mendadak melalui web trans hotel, dan mendapatkan harga yang bagus dengan menggunakan promo CC dr Bank Mega. Breakfast disini enak, (tidak terlalu) lengkap dan pelayanan sangat ramah. Charge breakfast anak 10th sebesar 175k Lokasi hotel berada di lingkungan trans studio mall, jadi untuk main2 saya hanya pergi ke trans studio dan makan di di TSM. Pengguna CC Mega sangat dimanjakan berada disini karena banyak diskon dan penawaran bagus. Jadi meski cuaca diluar hujan, staycation disni adalah pilihan yang tepat, anak2 juga ingin kembali ksni, kasurnya empuk sangatt, rasanya ingin tidur terus
”
- Dari Akun Vinsensius Joppy : “Liburan desember kali ini kali putuskan stay di trans hotel bandung kembali karena lokasi yang sangat baik dan disebelah mall mudah untuk cari makan, hanya kondisi hunian sudah ramai dibeberapa layanan terlihat melambat dan terbatasi. Tapi ada 1 pengalaman baik di area breakfast kebetulan ketemu chef hendi ( maaf kalau salah eja) hari senin tgl 18 desember saya kebetulan sarapan tapi agak kesiangan hingga mendapati menu nasi goreng sapi sisa sedikit dan saya coba wah ini nasi goreng yg enak menurut saya walau hanya dapat sedikit, kebetulan ketemu dan obrol2 dengan chef eh beliau menjanjikan bahwa rabu beliau akan menyediakan untuk saya, dan benar di hari rabu beliau menemui saya pribadi dia area sarapan lantai 3 dan nasi goreng tsbt ditepati dibuat. Walau terlihat sederhana tapi keramah tamahan chef terhadap keluarga kami sungguh luar biasa. Trims untuk layanan trans hotel bandung”.
Komentar atau komplain mengenai pengalaman serta kesan yang kurang baik
- Tulisan Akun Vannesa Taruna : “Sorry to say dari pengalaman pribadi ku sendiri untuk Trans Hotel sebagai dream wedding venue masih PERLU SANGAT BANYAK PERBAIKAN. Professionalism nya way below standard. Dari awal plan wedding sampai D-day, susah banget diajak kooperatif, too careless, banyak masalah yg dianggep angin lalu, Too much disappointment towards Trans, one of it was ADA KECOA BESAR jalan2 DIKAMAR BRIDE & GROOM. Also tamu undangan ku kekurangan air putih karna ga CUKUP di provide oleh pihak Trans. Dari 2 bulan lalu minta penjelasan dan kompensasi dari pihak hotel, tapi mereka hanya menganggap angin lalu, NO RESPONSE from TRANS HOTEL AT ALL, didn’t expect hotel sekelas Trans se ga profesional itu 🫠
But anyway, thanks to the support of my family, friends, and others “cooperative” vendors, it was still the happiest and most unforgettable day of my life
”
- Tulisan Akun Jheny Marbun : “Sebenarnya ini bukan yg pertama kali staycation di Trans Luxury Bandung. Cuma kali ini musti tulis review karna anda layak dapat bintang. Hotelnya wangi yg dihiasi bunga segar slalu baru setiap hari. Kamar slalu bersih dan housekeeping nya teliti, rapi bersih n jujur. Resto menu super variatif dan rasanya enak2, totalitas banget mulai rasa, penyajian dan pelayan yg ramah dan sigap. Bener2 suka dan puas banget. Kamar mandi bersih selalu diisi kembali amenitiiesnyA dan handuk yg bersih Fresh. Laundry nya ter de best!! Sumpah sekian banyak hotel cuma Trans Luxury Bandung yg hasil laundry nya bersih, rapih dan tepat waktu. Fasilitasnya dirawat n berfungsi dg baik. Mini bar slalu di isi ulang tanpa kurang. Sempurna bangett!! Saking baiknya jd segan minta “ucapan ulangtahun” yg jatuh pd hari ini. Keep up The good work and tetap jd hotel keluarga yg terus menjaga kualitasnya . Happy banget, salam dr kamar 824!”.
- Tulisan Akun John Justinus : “Pengalaman terburuk di hotel “bintang 5″ ini. Anggota Keluarga saya ada yg terjebak lebih dari 30 menit sampai sesak di kamar mandi kolam renang karena besi di pintu macet, tapi direspon sangat buruk dan lambat. Please note hati2 disini karena di kamar jg toiletnya bermasalah saat di flush”.
Itulah beberapa komplain dan kesan yang baik juga yang kurang baik dari pelayanan The Trans Luxury Hotel Bandung. ***