Bandung, BKP – Berikut doa hubungan badan Suami istri agar tahan lama di ranjang sesuai sunnah.
Hubungan suami istri agar tahan lama merupakan sebuah kepuasan bagi setiap pasangan yang sudah menikah.
Ada doa hubungan suami istri agar tahan lama di ranjang sesuai sunnah. Berikut ulasannya.
Hubungan suami istri bisa melanggeng saat kebutuhan di antara keduanya saling terpenuhi, misalnya saat berhubungan intim.
Lalu apa doa hubungan suami istri agar tahan lama di ranjang?
Melansir Bincang Syariah, salah satu kewajiban suami dan merupakan hak istri dalam berumah tangga adalah memperoleh “belanja batin”, yang salah satunya adalah hubungan intim suami istri.
Dalam Islam, tergolong hak istri adalah mendapatkan kenikmatan seksual. Untuk mendapatkan kenikmatan seksual salah satu caranya adalah tahan lama dalam berhubungan intim. Dan suami disarankan agar tidak terhindar dari ejekalasi dini.
Nah agar tahan lama dalam berhubungan intim, pasangan suami istri disarankan berkonsultasi kepada dokter spesialisasi seksologi.
Di samping itu, pasangan tersebut, terlebih suami dianjurkan untuk membaca doa. Salah satu doa tahan lama, sebagaimana termaktub dalam kitab Raudhatu al Muhibbin, karya Ibnu Qayyim al Jauziah adalah sebagai berikut;
Lalu bagaimana bunyi doa hubungan suami istri agar tahan lama di ranjang?
اللَّهُمَّ قَوِّ لِي ذَكَرِي ، فَإِنَّ فِيهِ صَلاحًا لأَهْلِي
Latin: Allohumma qawwi li dzakari fa inna fihi shalahan li ahli
Artinya: “Ya Allah, kuatkan penisku karena sesungguhnya hal itu memberikan manfaat/kebaikan buat istriku.”
اَللَّهُمَّ قَوِّ ذَكَرِي فَإِنَّهُ مَنْفَعَةٌ لِأَهْلِي
Latin: Allohumma qawwi dzakari fa innahu manfatan li ahli
Artinya: ‘Ya Allah, kuatkan dzakarku karena sesungguhnya hal itu bermanfaat buat istriku’.
Selanjutnya, baca lagi doa berikut. Doa ini dibaca ketika hendak melaksanakan hubungan suami-istri. Agar hubungan intim tersebut mendapatkan rahmat dan ridha dari Ilahi. Berupa anak dan keluarga yang bahagia. Berikut doa sebelum jimak, sebagaimana dijelaskan oleh Imam Nawawi dalam kitab al Adzkar;
بِسْمِ اللهِ اللهمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ وَ جَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا فَقُضِيَ بَينَهُمَا وَلَدٌ لَمْ يَضُرَّهُ شَيْطَانٌ اَبَدًا
Latin: Bismillah allohumma jannibna asy syaithona wa jannibin asy syaithana ma rozakatana fa qadiya bainahuuma waladun lam yadhurruhu syaithanun abada
Artinya: Dengan menyebut Nama Allah, Ya Allah, Jauhkanlah kami dari setan dan jauhkanlah setan dari apa yang engkau beri rezeki kepada kami. Mak ia akan memperoleh anak yang tidak membahayakannya setan selamanya.
بِسْمِ اللهِ العِلِيِّ العَظِيْمِ، اَللَّهُمَّ اجْعَلْهُ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنْ قَدَّرْتَ أَنْ تَخْرُجَ مِنْ صُلْبِيْ
Latin: Bismillahi al ala’liyil al adzim, allohumma aijalhu dzuriyatan thayyibatan in qaddarta min shulbi.
Artinya: dengan menyebut nama Allah yang maha Agung, jadikan keturunan ku yang baik, jika engkau kehendaki keluar ia dari “sulbi” ku.
Itulah informasi doa hubungan suami istri agar tahan lama di ranjang sesuai sunnah. ***